Pelepasan Praktik Kerja Lapangan (PKL) Jurusan Pemasaran SMK Manbaul Ulum Tahun Pelajaran 2024/2025
J
umat, 24 Januari 2025 Pelepasan Praktek Kerja Lapangan (PKL) Jurusan Pemasaran dilaksanakan di Ruang Aula SMK Manbaul Ulum. Acara pelepasan siswa Pelepasan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini dihadiri oleh Ibu Kepala SMK Manbaul Ulum, Waka Manjemen Mutu, Waka hubin, Waka Kurikulum, Kepala Kompetensi Keahlian, Guru Jurusan Pemasaran serta seluruh siswa kelas XI. Untuk peserta PKL Tahun Ajaran 2024/2025 diikuti oleh 105 siswa dari 3 Kelas tersebar ke 5 dunia usaha/industri di Kabupaten Cirebon.
Siswa yang akan mengikuti Praktik Kerja Lapangan (PKL) secara resmi di lepas oleh Ibu Kepala sekolah Ibu Chairunnisa, S.AB. dan Drs. H. Apay Ja'far, M.Si dengan simbolis menyematkan tanda pengenal PKL dan penyerahan buku panduan pada Siswa PKL Jurusan Pemasaran. Pesan dari beliau agar siswa PKL bisa menjadi duta sekolah yang baik yang mampu menjaga nama baik pribadi dan sekolah, dan benar-benar bekerja dengan baik, sehingga dunia usaha/industri tempat PKL menjadi sangat terbantu dengan hadirnya siswa PKL.
Dengan dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan (PKL) sendiri memiliki tujuan yaitu untuk Melepas siswa dari tanggung jawab PKL dan memberikan kesempatan bagi mereka untuk memulai babak baru dalam hidup mereka. Memberikan kesempatan bagi siswa untuk membagikan pengalaman dan pengetahuan yang mereka peroleh selama belajar di sekolah. Selain itu untuk membantu siswa mengembangkan Kemandirian dan kemampuan untuk menghadapi tantangan terutama di dunia kerja.
Komentar
Posting Komentar