PRAKTIK “CARA MENGINPUT DATA SALES PADA MESIN CASH REGISTER” JURUSAN PEMASARAN SMK MANBAUL ULUM


Mesin kasir atau mesin register adalah suatu peralatan mekanis merupakan elektronik untuk menghitung dan mecatat transaksi penjualan yang biasanya terintegrasi secara modul dengan laci (cash drawer) untuk menyimpan sejumlah mata uang.

Pada Senin, tanggal 22 Juli 2024, kelas XII Pemasaran 1 melakukan kegiatan Praktik pada mata Pelajaran Kasir (Administrasi Pemasaran). Pada kegiatan Praktik kali ini Siswa/Siswi kelas XII PM 1 di minta untuk mengoprasikan Mesin Kasir Register (Cash Register) dengan melakukan input data Sales pada mesin Cash Register yang ada di lab Jurusan Pemasaran.

Berikut penjelasan bagaimana cara melakukan input data Sales pada mesin Cash Register:

  1. Posisi mesin on, tekan tuas hijau penguncian roller, angka cover head, pasang kertas degan posisi menghadap ke bawah, tutup cover head dan cover luar.
  2. Mengatur tanggal dan jam mesin kasir (cash register)

Pastikan kunci diposisi PGM, masukan tanggal format (ddmmyyyy) #/TM/ST, masukkan jam format (hhmm) # /TM/ST. contoh : format tanggal 31102010 #/TM/ST (tanggal 31 oktober 2010 ), format jam 0830 #/TM/ST (jam 08:30).

  1. Setting awal mesin kasir ( Cash register)

Kemudian tekan #/TM/ST,90 X 0 TL/NS #TMST, 7 X 00100110 #TMST,61X 00100110 #TMST, 63 X 01010001 #TMST, 64 X 11110000#TMST, 68 X 00000000 #TMST, dan TLNS

  1. Membuat nama Barng pada Mesin Kasir ( Cash Register )

Posisikan kunci PGM, tekan kode barang (01 s/d 1200), lalu tekan PLU/sub, kemudian tekan (00), isi nama barang ( missal roti bagus ), lalu tekan #TM/ST, isi harga barang tersebut lalu tekan #/TM/ST, isi departemen kemudian mtekan #TM.ST, lakukan hingga item produ selesai didaftarkan, untuk menutup program tekan TL/NS. Jika ada kesalahan tekan CL hingga layar pada mesin kasir menjadi 0, kemudian ulangi langkah di atas.

  1. Membuat Nama Kasir pada Mesin Kasir

Tekan #/TM/ST, tekan angka 5, kemudian tekan titik  (.), isikan kode kasir, lalu ketakn tanda X, isikan nama kasir dan tekan #TM/ST, lakukan hingga selesai memasuka semua nama kasir. Apabila selesai tekan TL/NS

  1. Membuat nama toko pada Header / kop struk kasir mesin

Tekan #TM.ST, tekan angka 4, tekan titik (.), nomor baris kop (1-3), tekan tanda X, kemudian isi nama toko, tekan #TM/ST, apabila selesai tekan TL/NS.

  1. Membuat kalimat pada forder struk kasir mesin (cash register )

Cara opersionalnya sama seperti pada header / kop namun bedanya untuk nomor baris koop hanya 4-6 untuk footer-nya. Berikut cara membuat kalimat footer struk kasir:

Tekan #TM/ST, tekan angka 4, tekan titik (.), No. baris kop (4-6), tekan tanda X kemudian isi nama toko, tekan #/TM/ST, jika selesai tekan TL/NS

  1. Memulai transaksi pada mesin Kasir

Pastikan terlebih dahulu berapa jumlah uang untuk saldo awal laci mesin kasir. Masukkan modal awal saldo kamu dengan cara berikut: Tekan tombol modal awal (jumlah angka / rupiah), tkan tombol RA, masukkan modal ke dalam laci, tekan tombol CL untuk memulai transaksi.

  1. Menjual dengan menggunakan nama barang pada mesin kasir (cash register)

Pastikan posisi kunci REG, tekan angka produk, lalu tekan kode PLU dilayar akan otomatis muncul nama dan harga barang, lalu tekan #TM/ST, tekan sesuai dengan harga lalu tekan TL/NS, transaksi selesai dan laci kasir akan otomatis membuka.

Demikian praktik cara menginput data sales pada mesin cash register yang dapat dilakukan. Semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kunjungan Guru Pembimbing ke Lokasi Praktik Kerja Lapangan (PKL) Siswa Jurusan Pemasaran SMK Manbaul Ulum

“PENGERTIAN DAN KOMPONEN UTAMA PEMASARAN DIGITAL (DIGITAL MARKETING)”